Pages

Tuesday, August 26, 2014

Cara Membuat Background Tulisan Berwarna pada Postingan Blog

Pada dasaranya membuat tulisan berwarna pada postingan dimaksudkan untuk membedakan jenis kalimat atau paragraf yang diberi warna tersebut merupakan prioritas atau paragraf penting sehingga diberi background warna tersendiri.

Untuk membuat background tulisan atau paragraf mejadi berwarna terlebih dahulu kita harus mengetaui kode HTML warna. Kode ini cukup mudah di dapatkan dan Anda tidak perlu keahlian khusus untuk mempelajarinya. Beberapa situs penyedia kode warna HTML yang cukup populer yang biasa penulis gunakan adalah camex.wen.ru/Sampel/Warna.html. Masuk kesitus tersebut dan pilih kode warna yang akan kita jadikan background. 


Setelah warna sudah ditentukan selanjutnya adalah masuk ke menu postingan yang akan kita ubah warna backgroundnya. Pilih paragraf atau tulisan yang akan kita ubah, Pada tutorial kali ini contoh tulisan yang akan di rubah adalah contoh postingan pada salah satu judul blog. Lihat gambar dibawah ini :


Gambar postingan dengan warna background biru diatas untuk cara merubahnya adalah pilih menu HTML yang berada pada pojok kiri atas, setelah anda klik HTML maka postingan tersebut seperti gambar dibawah ini :


Pada settingan standart blog dari templet setiap postingan paragraf selalu diawali dengan kode HTML <div style="text-align: justify;"> , setiap templet blog kode HTML nya berbeda namun intinya akan tetap sama. Lihat yang diberi warna merah kotak pada gambar diatas, kode HTML pada kotak merah diatas kode HTML nya berubah menjadi <div style="background: #1E90FF; padding: 10px; text-align: justify;"> . Perubahan hanya terjadi pada kode HTML : background: #1E90FF; padding: 10px; . Jadi untuk mengubah background tulisan memjadi berwana biru hanya menambahkan kode background: #1E90FF; padding: 10px;

Untuk kode merubah dengan warna yang lain lihat kode warna HTML di web yang telah dibahas diparagraf tulisan atas. Simpel dan mudah kan? Selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment